Aceh Selatan - Tiga pimpinan partai politik pengusung dan pendukung yg tergabung dalam koalisi Aceh Selatan maju dan produktif yaitu Ketua DPC PPP Tgk Dhaifunnas, Ketua DPD PKS Aceh Selatan Azmi,S.PdI dan Ketua DPC Partai HANURA Aceh Selatan Asmaradhanaman
mengucapkan selamat kepada bapak bupati dan wakil bupati terpilih
"Berdasarkan dokumen C hasil yang sudah diupload 100 persen di Web KPU RI, alhamdulillah pasangan nomor 2 Bapak H Mirwan MS, SE. M.Sos dan Bapak H Baital Mukadis, SE telah diberikan amanah oleh rakyat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan periode 2025-2030" Kata Ketua Hanura Aceh Selatan Asmaradhanaman, Pada Sabtu 30 /11/2024
Ketua Partai Hanura Aceh Selatan Asmaradhanaman menyampaikan pada Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan terpilih H.Mirwan Dan Baital Mukadis
bisa merealisasikan visi dan misi pasangan manis dan saling bahu membahu untuk menjadikan aceh selatan menuju maju dan produktif
Lebih lanjut, Ketua DPD Partai PKS Azmi, S.PdI menyampaikan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat aceh selatan yg telah mempercayai bapak H Mirwan MS, SE, M.Sos dan bapak H Baital Mukadis, Se untuk menahkodai aceh selatan untuk lima tahun kedepan
Selanjutnya ketua DPC Partai PPP Tgk Dhaifunnas berharap kepada seluruh tim pendukung manis supaya tidak eforia berlebihan dan meminta kepada seluruh pendukung pasangan manis untuk tetap menjujung tinggi proses yg sudah berjalan hingga selesai pleno di kabupaten oleh KIP Aceh Selatan
"Dan ucapan terima kasih kepada penyelenggara pilkada Aceh Selatan, KIP, Panwaslih dan juga aparat TNI / Polri sehingga terwujudnya Pilkada Damai dan sukses"Pungkasnya.
Social Footer